Murahgrosir.com – Bermain adalah salah satu rutinitas setiap orang untuk membuat pikiran sedikit rileks dan sedikit menghilangkang stress dari kesibukan kesehariannya.Tak hanya anak-anak, remaja dan orang dewasa pun butuh bermain untuk melepas penat mereka.Banyak permainan yang ada, mulai dari permainan tradisional sampai dengan permainan modern.Seiring dengan perkembangan jaman yang serba canggih ini telah memunculkan banyak ide kreatif dari anak bangsa untuk menciptakan sebuah permainan yang bisa di mainkan oleh siapa saja tanpa mengeluarkan uang yang banyak, tetapi tetap menghibur.
Meskipun kadang memainkan suatu permainan juga terlihat bosan dan jenuh, tidak jarang mereka melakukan hal-hal aneh untuk menghilangkan kejenuhan tersebut yaitu dengan cara menggigit kuku atau lain sebagainya, tetapi dengan permainan baru yang telah di ciptakan akan mengurangi kebiasaan buruk tersebut yaitu permainan fidget spinner.
Seperti yang sudah di jelaskan pada artikel-artikel sebelumnya, Fidget spinner merupakan suatu permainan yang di ciptakan guna membantu seseorang untuk mengurangi kebiasaan buruk mereka atau suatu perasaan seperti cemas, kurang konsentrasi, dan gagal fokus.Fidget Spinner adalah permainan yang bisa dimainkan oleh semua kalangan, bukan hanya sebatas anak-anak saja.Permainan fidget spinner ini sama sekali tidak perlu mengeluarkan banyak biaya atau uang yang banyak.Fidget spinner adalah sebuah alat permainan yang terdiri dari 1 buah bearing untuk berputar dan 3 bearing lainnya untuk penyeimbang.
Di Indonesia permainan ini sangat populer dan menempati pencarian teratas.Mau tau fidget spinner apa saja yang populer di Indonesia: berikut beberpa fidget spinner paling populer di negara kita :
- EWR spinner Fidget toy, memiliki 1 buah bearing untuk berputar dan 3 buah bearing untuk menyeimbangkan
- Axle by destroyer brads, memiliki gerigi di setiap samping bearing
- Victorem metal hand spinner, bentuknya lebih cantik di banding dengan fidget spinner lainnya karena memiliki bentuk yang dinamis
- Sayha hand spinner, memiliki kemampuan berputar lebih lama di banding fidget spinner lainnya dan bentuknya lebih kecil tetapi mampu menyimpan 600 bola bearing
- Dual wave spinner, memiliki bentuk yang bergelombang atau tidak rata, sehingga tampilan lebih menarik
- Batman hand spinner, memiliki bentuk menyerupai kelelawar atau batman atau pahlawan yang bertopeng kelelawar
- The newton hand spinner, memiliki kemampuan menyeimbangkan atau kestabilan yang tinggi, bentuknya lebih dinamis, putaran yang di hasilkan lebih cepat dan lebih lama di banding dengan fidget spinner lainnya.
Itulah beberapa fidget spinner yang populer di Indonesia, kalau ada kekurangan bisa sobat tambahkan sendiri 🙂