Beberapa Jenis KW Yang Beredar Di Pasaran

Beberapa Jenis KW Yang Beredar Di Pasaran

Bagi para pencinta olahraga, sepatu menjadi salah satu pemegang peranan penting dalam menunjukkan performanya.Para atlet yang berprestasi juga di dukung dengan fasilitas yang baik pula.Sama halnya dalam memilih sepatu.Sesuaikan pemilihan sepatu berdasarkan kebutuhan anda.

Beberapa Jenis KW Yang Beredar Di Pasaran

Butuh sesuatu yang spesifik agar dalam memilih sepatu tidak salah dengan fungsi yang akan anda gunakan nantinya.Misalnya untuk melakukan running atau jogging.Sepatu yang ringan dan elastis tentunya menjadi patokan utama dalam pemilihannya.Mengapa begitu ? sepatu yang tidak nyaman saat anda gunakan dapat beresiko lebih besar mengalami cedera.Maka dari itu disarankan untuk membeli produk yang original.

Produk original pastinya memiliki kelebihan daripada produk lokal atau kw.Teknologi yang di usung dalam produk original pastinya teknologi terbaru yang membuat pemakainya semakin nyaman.Berbeda dengan produk kw atau non original.Produk dengan jenis seperti ini biasanya kaku, bahannya keras dan memiliki sol yang licin.Kelebihan dari produk kw sendiri mungkin dari harganya yang jauh lebih murah daripada produk yang original.

Kali ini kita akan memberikan wawasan tentang apa saja produk kw yang beredar di pasaran :

  • Sepatu KW 3
    Jenis sepatu kw ini merupakan jenis kw yang paling rendah karena dibuat dari bahan dengan kualitas murahan. Karena itulah buatannya juga paling buruk dibandingkan yang lainnya. Ia hanya memiliki kemiripan yang sedikit dari bentuk dan warna saja. Tapi kelebihan dari barang ini adalah harganya yang murah.
  • Sepatu KW 2
    Jenis sepatu kw ini memiliki tingkat yang lebih tinggi, bahan yang digunakan merupakan sintetis yang sedikit lebih baik dari tingkat sebelumnya sehingga secara penampilan juga lebih mirip.
  • Sepatu KW 1
    Jenis sepatu kw ini menggunakan bahan sintetis yang paling baik karena itulah harga yang ditawarkan juga semakin meningkat namun sepatu kw ini tetap ditawarkan dengan harga yang terjangkau.
  • Sepatu Semi Super
    Sepatu kw ini dibuat dengan bahan yang sama dengan bahan asli yang digunakan oleh Nike namun dengan kualitas yang sangat rendah dan pengerjaannya biasa sehingga dapat dijual dengan harga miring.
  • Sepatu Super Premium
    Sepatu ini dibuat dengan bahan dengan kualitas rendah namun pembuatannya sedikit lebih baik sehingga harganya agak lebih tinggi jika dibandingkan dengan tingkat sebelumnya.
  • Sepatu Semi Original
    Sepatu ini pembuatannya dari bahan yang baik halus dan lembut sehingga sepatu nyaman dipakai kemiripannya hampir 80% sehingga kita bisa lebih percaya diri saat menggunakannya.
  • Sepatu KW Original
    Sepatu kw ini adalah yang terbaik, dibuat dari bahan yang sama dengan sepatu asli dan jahitannya sangat rapi. Jika dilihat sekilas sepatu Nike kw ini sangat mirip dengan aslinya sampai 90 persen bahkan jika kita tidak tahu ciri yang asli maka kita tidak akan tahu perbedaannya.

 

Sumber : Klik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *