Tips dan Trik Memilih Jam Tangan Chronograph

jam tangan chronograph

Murahgrosir.com – Jam tangan chronograph dirancang agar mampu menunjukkan waktu dengan lebih akurat dan detail yang pada umumnya terbagi menjadi 2 atau lebih dials. Masing-masing dial menunjukkan indikasi waktu yang berbeda, seperti misalnya sebagai indikator jam, menit, dan detik. Dengan mengetahui tiap-tiap indikator tersebut, tentunya pengguna akan lebih mudah mengetahui pergerakan waktu secara detail dan akurat.

Saat ini perkembangan teknologi yang diterapkan pada perangkat jam tangan sudah sangat bervariasi dan canggih. Beberapa diantaranya yakni GPS, kompas, solar powered, smartlink, bluetooth, pengukuran sensor, dan sebagainya. Meski demikian, teknologi chronograph yang terbilang sudah lumayan tua masih menjadi fitur mewah di kalangan penggemar jam. Harga jam tangan chronograph hingga saat ini pun masih tergolong di atas rata-rata.

Pada artikel kali ini, kami akan mengulas mengenai bagaimana memilih jam tangan chronograph yang baik secara kualitas maupun harga.

Tips dan Trik Memilih Jam Tangan Chronograph

.

1. Sertifikat Khusus

Sama seperti yang lainnya, produk jam tangan chronograph pasti juga dilengkapi dengan sertifikat sebagai tanda yang menunjukkan keaslian produk. Namun ada sedikit perbedaan dengan sertifikat pada umumnya, produk jam tangan chronograph memiliki sertifikat khusus yang menandakan telah melalui tahap uji coba akurasi (accuracy tested) dari laboratorium Swiss, Control Official Suisse des Chronometers atau bisa disebut COSC.

 

2. Material atau Bahan

Seperti yang kita ketahui bahwa bahan atau material pembuatan jam tangan merupakan salah satu faktor penting yang menunjukkan kualitas suatu produk. Ada beberapa jenis bahan dasar pembentuk jam tangan, beberapa diantaranya yakni Stainless Steel, Titanium, leather (kulit), band (karet), dan sebagainya. Masing-masing dari bahan tersebut memiliki keunggulan dan kelemahan yang berbeda satu sama lain. Tinggal bagaimana pengguna mampu menyesuaikan dengan kebutuhan.

 

3. Jenis Mesin (Movement)

Melihat atau mengecek jenis mesin adalah hal yang penting bagi calon pengguna jam tangan, termasuk jam tangan berteknologi chronograph. Jenis mesin apa yang digunakan serta bagaimana cara kerjanya, pengguna harus mengenal produk jam tangan yang akan dibeli. Jenis mesin yang dimaksudkan disini adalah sistem yang digunakan dalam jam tangan dalam menjalankan prosesnya. Adapun jenis mesin yang biasa diterapkan pada jam tangan yakni Quartz, Mekanis (Mechanical), dan Otomatis (Automatic). Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri, terutama pada sisi penggunaan sumber daya (baterai), akurasi waktu, dan harga.

Tips dan Trik Memilih Jam Tangan Chronograph

 

4. Ukuran

Jangan lupa selama proses mengecek dan melihat-lihat jam tangan, ukur pergelangan tangan agar nyaman ketika digunakan. Jika proses pembelian dilakukan secara langsung, maka tidak ada masalah. Namun jika pembelian produk tersebut dilakukan secara jarak jauh, semisal melalui online, maka penting untuk mengukur pergelangan tangan agar sesuai dengan produk yang dibeli nantinya.

 

5. Spesifikasi dan Fitur

Jika pengguna menginginkan spesifikasi dan fitur yang lebih lengkap pada jam tangan chronograph, maka bersiaplah untuk merogoh kocek lebih dalam. Namun jika berbicara spesifikasi, jam tangan chronograph biasanya tidak tanggung-tanggung dalam memberikan kualitas terbaik pada fitur-fitur tambahan yang diberikan. Seperti misalnya fitur water resistant, jam tangan chronograph akan membuat fitur ini jauh lebih tangguh dibandingkan jam tangan biasa dengan rata-rata kedalaman hingga mencapai 100 meter.

 

6. Harga

Pada kondisi normal, jam tangan chronograph sudah memiliki harga di atas rata-rata. Maka seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jika menginginkan spesifikasi dan fitur lebih lengkap, bersiaplah melihat harga yang lebih mahal.

 


Demikian sedikit ulasan mengenai cara memilih jam tangan chronograph agar sesuai dengan kebutuhan dan nyaman digunakan. Kami juga menyediakan sejumlah produk jam tangan chronograph dari berbagai brand, tentunya dengan kualitas tinggi serta harga murah berkat adanya diskon khusus. Silakan kunjungi dan lihat langsung pilihan produknya di sini.